![]() |
Acar Timun ala Rika |
Hmm, kali ini aku akan membagikan resep Acar Timun ala Rika. Makanan pelengkap ini biasanya aku buat untuk dihidangkan bersama dengan Nasi Goreng, Mie Goreng, Martabak Telur ataupun Sate Ayam. Pembuatan Acar Timun ini sangatlah mudah dan praktis karena semua bahan-bahan sangat mudah didapat dan tidak perlu dimasak terlebih dahulu, cukup dicuci bersih dan dipotong-potong saja.
Oke deh, ayo kita mulai acara buat acar timunnya, hehehehe.
Bahan-bahan:
- 1 buah timun
- 1 buah wortel
- 10 buah cabe rawit
- 3 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 2 sdt gula pasir
- 1/4 sdt garam
- 2 sdm air
- 1 sdt asam cuka 25% *
*) asam cuka bisa diganti dengan perasan air jeruk nipis
![]() |
bahan-bahan |
Cara pembuatan:
- Iris halus bawang merah dan bawang putih, sementara cabe rawit cukup dibuang tangkainya tanpa diiris.
bawang merah, cabe rawit, bawang putih
- Kemudian potong wortel menjadi kotak-kotak kecil.
wortel
- Lalu potong timun menjadi kotak-kotak kecil. Oh iya, terlebih dahulu buang sedikit kedua ujungnya dan buang juga bagian tengahnya yang ada bijinya.
timun
- Kemudian masukkan semua bahan-bahan ke dalam mangkuk atau wadah, lalu aduk rata.
campur semua bahan lalu aduk rata
- Lalu masukkan ke dalam stoples (bagusnya menggunakan stoples kaca/beling), kemudian tutup rapat stoples dan masukkan ke dalam lemari es.
masukkan dalam stoples
- Nah, tunggu sekitar satu jam, lalu hidangkan bersama makanan utama ketika akan disantap. ^,^
Tonton video-nya di sini:
Artikel terkait:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar