![]() |
Bunga Telang (Clitoria ternatea) |
Hmm, acara iseng-iseng kali ini adalah menyemai dan menanam bunga telang. Yup, bunga telang atau bunga teleng yang lazim digunakan sebagai bahan pewarna biru atau ungu pada makanan dan minuman. Contohnya nasi kerabu khas daerah pantai timur Malaysia atau minuman nam dok anchan ala Thailand. Sepengetahuanku tanaman yang memiliki nama ilmiah Clitoria ternatea ini ada beberapa varian warna, yaitu biru, ungu, merah muda (pink) dan putih. Dalam bahasa Inggris disebut dengan butterfly pea atau pigeon wings flower.