Tekanan Angin Ban Toyota Kijang Innova |
Salah satu variabel penentu kenyamanan sebuah mobil ketika sedang dikendarai adalah tekanan angin pada seluruh bannya. Persoalan sepele tho? Hehehehe. Yup, ban yang tekanan anginnya kurang akan membuat laju mobil terasa lebih berat, kemudi menjadi lebih berat dan boros bahan bakar. Sementara ban yang tekanan anginnya berlebih akan membuat bantingan mobil sangat terasa, terlebih ketika melintasi jalanan yang tidak rata, huhuhuhu.
Kita anggap velg dan ban yang terpasang masih menggunakan yang sesuai ukuran pabrik. Sebagai informasi, Toyota Grand New Kijang Innova tipe G dibekali velg asli dengan ukuran diameter 15 inch dan ban Bridgestone B390 dengan ukuran 205/65 R15 94S. Nah, apabila kondisi seperti ini masih terpenuhi maka sangat mudah untuk mengetahui tekanan angin ban yang pas, caranya dengan melihat tabel acuan yang tertera pada body mobil di sekitar bagian pintu bagian pengemudi (lihat tanda panah).
letak tabel acuan |
Berikut tabel acuan lebih jelasnya.
tabel acuan |
Pada tabel acuan tersebut tertera bahwa tekanan angin yang pas atau sesuai anjuran pabrik adalah 230 kpa atau 33 psi.
Kondisi tersebut berlaku jika mayoritas medan jalan yang dilintasi adalah berupa jalan aspal yang relatif bagus dan mulus. Apabila mayoritas medan jalan yang dilintasi adalah jalan bukan aspal atau jalan kurang bagus, maka lazim tekanan angin ban dikurangi sekitar 10-15%, yaitu menjadi sekitar 28-30 psi. Oh iya, jangan lupa untuk memeriksa tekanan angin pada setiap ban (termasuk juga ban cadangan atau ban serep) setiap seminggu atau dua minggu sekali. ^,^
Tonton video-nya di sini:
Artikel terkait:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar