11 November 2023

Cara Mudah Menanam Temu Mangga

Temu Mangga (Curcuma Mangga)
Temu Mangga (Curcuma mangga)

A : "Leka mana, Ain?"
B : "Dede' Leka lagi di belakang, Bule'. Nyari rimpang temu mangga yang dipanen waktu itu."


A : "Buat apa?"
B : "Mau ditanam lagi. Siapa tahu sudah muncul tunasnya."

Yup, itulah penggalan dialog antara aku dan Ain tadi sore. Mereka (Ain dan Leka) berencana menanam kembali tanaman temu mangga yang beberapa waktu lalu dipanen oleh mereka. Sebagai informasi, temu mangga adalah salah satu contoh tanaman yang berhasil dikembangbiakkan oleh mereka di kebun mini garapan mereka berdua.

Oke deh, ayo kita lihat Ain dan Leka menanam tanaman temu mangga yang memiliki nama ilmiah Curcuma mangga.
  1. Siapkan peralatan berupa sendok pengaut tanah.

    peralatan
    peralatan

  2. Siapkan wadah tanam beserta media tanamnya. Pada kasus kali ini digunakan pot sebagai wadah tanam, sementara media tanam menggunakan campuran tanah, sekam bakar dan pupuk kandang.

    siapkan media tanam
    siapkan media tanam

  3. Siapkan potongan rimpang temu mangga. Pilih yang telah muncul tunas.

    rimpang siap tanam
    rimpang siap tanam

  4. Kemudian isi pot dengan media tanam secukupnya.

    isi pot dengan media tanam
    isi pot dengan media tanam

  5. Lalu buat cekungan pada permukaan media tanam (lihat tanda panah).

    buat cekungan pada permukaan media tanam
    buat cekungan pada permukaan media tanam

  6. Kemudian taruh potongan rimpang temu mangga pada cekungan yang telah dibuat (lihat tanda panah).

    taruh potongan rimpang
    taruh potongan rimpang

  7. Lalu ratakan permukaan media tanam (lihat tanda panah).

    ratakan permukaan media tanam
    ratakan permukaan media tanam

  8. Setelah itu taruh pot tersebut di tempat teduh yang tidak terkena sinar matahari secara langsung (lihat tanda panah). Selesai deh. ^,^

    taruh pot di tempat teduh
    taruh pot di tempat teduh

Catatan: Lakukan penyiraman air secukupnya untuk menjaga kelembaban media tanam.

Tonton video-nya di sini:

Artikel terkait:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar