Bunga Kemangi Siap Panen |
A : "Bule' Ka, bunga kemanginya sudah mulai kering. Apa sudah boleh dipetik?"
B : "Yup, sudah boleh."
A : "Ain petikin yah?"
B : "OK."
Bunga pada tanaman kemangi (lemon basil) yang bermekaran di kebun mini garapan Ain dan Leka sekitar 15 hari yang lalu kini sudah mulai mengering atau berwarna kecokelatan. Hal itu menandakan bahwa bunga-bunga kering tersebut sudah bisa dipetik untuk diambil bijinya. Nah, biji-biji tersebut nanti akan disemai untuk memperbanyak tanaman kemangi atau mengganti tanaman lama yang sudah tidak produktif lagi.
Pada kesempatan kali ini aku akan memandu Ain dan Leka untuk memanen biji kemangi. Oke deh ayo kita mulai acaranya, hehehehe.
- Pilih bunga kemangi yang sudah mulai kering atau berwarna kecokelatan (lihat tanda panah).
bunga kemangi telah kering - Lalu petik bunga-bunga kering tersebut dari batangnya. Kumpulkan bunga-bunga yang telah dipetik di dalam satu wadah.
bunga kering - Biji kemangi berada di dalam bunganya. Jadi kita harus membuang atau memisahkan bagian bunga serta kelopaknya yang membungkus biji kemangi.
biji kemangi - Kumpulkan biji-biji kemangi tersebut di dalam wadah yang kering. Lalu simpan di tempat teduh. Selesai deh. ^,^
simpan di tempat kering
Tonton video-nya di sini:
Artikel terkait:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar