22 April 2015

Cumi Panggang Bumbu Rujak

Cumi Panggang Bumbu Rujak ala Rika
Cumi Panggang Bumbu Rujak ala Rika

Hari ini iseng lagi acak-acak dapur, dan sepertinya masih seputar pada menu makanan hasil laut (sea food). Hmm, baiklah kali ini aku akan mencoba masak dengan judul, Cumi Panggang Bumbu Rujak (masih ala Rika, hehehehe). Oke deh, mari kita mulai acara masak-memasaknya.

Bahan-bahan:
-  500 gr cumi-cumi
-  1 btg serai
-  3 lbr daun salam
-  2 lbr daun jeruk
-  2 lbr daun seledri
-  1 bh tomat
-  200 ml santan
-  1 sdm air asam
-  1 sdm gula merah
-  3 sdm minyak goreng

cumi-cumi
cumi-cumi

Bumbu yang dihaluskan:
-  5 bh cabe merah
-  5 bh cabe rawit
-  7 siung bawang merah
-  1 siung bawang putih
-  3 bh kemiri
-  2 cm jahe
-  2 cm kunyit
-  2 cm lengkuas
-  1 sdt ketumbar
-  1 sdt garam

bahan bumbu
bahan bumbu

Proses pembuatan:
  • Bersihkan cumi, buang tinta hitamnya.
  • Haluskan bumbu.
  • Panaskan minyak dalam penggorengan, lalu tumis bumbu sampai mengeluarkan aroma.
  • Masukkan serai, daun salam dan daun jeruk.
  • Masukkan cumi, aduk rata.
  • Masukkan santan dan air asam, aduk rata.
  • Kecilkan api, aduk rata sampai bumbu mengental dan agak kering.

proses masak
proses masak

  • Matikan api dan siapkan alat pemanggang.
  • Panggang cumi sampai bumbu kering meresap.

cumi siap dipanggang
cumi siap dipanggang

  • Hidangkan cumi dalam piring, beri hiasan daun seledri dan irisan tomat.
  • Cumi Panggang Bumbu Rujak ala Rika siap untuk dinikmati. ^,^

Cumi Panggang Bumbu Rujak ala Rika (1)
Cumi Panggang Bumbu Rujak ala Rika (1)
Cumi Panggang Bumbu Rujak ala Rika (2)
Cumi Panggang Bumbu Rujak ala Rika (2)
Cumi Panggang Bumbu Rujak ala Rika (3)
Cumi Panggang Bumbu Rujak ala Rika (3)

Artikel terkait:

2 komentar: